Home Berita Ketua DPRD Tekankan Jaga Kelestarian Hutan pada Pokdarwis Labuhan Aji

Ketua DPRD Tekankan Jaga Kelestarian Hutan pada Pokdarwis Labuhan Aji

0
SHARE

Sumbawa Besar, newsonline.id – Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Abdul Rafiq, berkunjung ke Desa Labuhan Aji Pulau Moyo, Kecamatan Labuhan Badas, tinjau kondisi terkini yang ada di pulau Moyo. Abdul Rafiq berpesan kepada masyarakat setempat dan Pokdarwis Labuhan Aji untuk melakukan pengawasan dan penjagaan terhadap keberadaan hutan lindung, maupun kawasan hutan setempat

“Kita memiliki harapan kepada warga setempat untuk menjaga hutan dan tidak melakukan pembalakan hutan, karena apabila hutan sudah gundul maka tidak ada daya tarik wisata di pulau tersebut, tadi kami melihat secara langsung spot wisata Air Terjun Mata Jitu, dan lokasinya sangat indah, tak heran mata Dunia tertuju kesana,” kata Rafiq.

Ditegaskan, Potensi besar pariwisata menjadi tanggung jawab kita bersama untuk menjaganya. Sehingga pokdarwis setempat diharapkan untuk ikut bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan hidup, hutan dan alamnya.

Sebab keberadaan lingkungan hidup yang menjadi daya tarik pariwisata dan sumber parekonomian warga harus dijaga. “Pengamatan kami disebelah timur Desa Labuhan Aji tampak sudah dilakukan perambahan, ini harus diantisipasi segera, jangan sampai merembet ke daerah Kawasan Hutan Lindung yang dapat mengancam sumber air Desa maupun kelestarian Air Terjun yang ada. Kami akan support apa yang menjadi program desa wisata,” ucapnya.

Hadir pula ditempat tersebut Kepala Desa Labuan Aji, Sofyan, mengucapkan terima kasih atas kedatangan Ketua DPRD bersama rombongan ada Kepala Pelindo Sumbawa, Syahbandar Labuhan Badas dan yang membahagiakan adalah hadirnya Putri Indonesia Pariwisata dr. Estelita Liana.

Atas arahan Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Ketua Pokdarwis Desa Labuhan Aji, Taufik menyampaikan, di akhir Desember 2021 akan dilaksanakan Event kecil yaitu penanaman pohon di sepanjang jalan menuju air terjun mata jitu dan berharap support dari Pemerintah Daerah maupun DPRD. “Kami telah berkomunikasi dan berkoordinasi dengan Camat Labuhan Badas dan alhamdulillah akan diberikan bibit mahoni dan sengon yang akan ditanam di jalur menuju air terjun mata jitu” Tanggapnya.

Menurutnya, hal lain yang dilakukan oleh pokdarwis adalah menjaga habitat terumbu karang yang ada di pesisir laut Labuhan Haji dan pulau Moyo. “apabila ada program pembangunan dari Pemerintah agar diberdayakan tenaga lokal seperti pengadaan barang, pembangunan Jalan setapak atau rabat beton dan spesifikasi yang direncanakan juga disesuaikan dengan kondisi lokal yang memberikan kemudahan di dalam mendapatkan bahan baku sehingga program-program yang digelontorkan oleh pemerintah dapat dinikmati oleh masyarakat,” jelasnya. (Ruf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here