Sumbawa Besar, newsonline.id – Polres Sumbawa Polda NTB, berhasil menggagalkan sekaligus membubarkan aksi tawuran antar pelajar yang melibatkan dua SMK yang berlokasi di Jalan Durian tepatnya didepan SMKN 1 Sumbawa Besar, Jumat (05/11). Personel Sat Samapta Polres Sumbawa yang di pimpin langsung oleh Kasat Samapta Iptu Mulyadi S.Sos bergerak cepat setelah menerima informasi dari masyarakat terkait adanya aksi tawuran. Setelah Polisi tiba di lokasi, para pelajar tersebut melarikan diri.
Kasat Samapta melalui Kasi Humas Polres Sumbawa AKP Sumardi, S.Sos. mengatakan aksi tawuran yang dilakukan oleh para pelajar dari SMKN 1 dan SMKN 2 Sumbawa Besar tersebut menyebabkan kemacetan dan meresahkan masyarakat sekitar. “Saat itu kami segera datang untuk membubarkan tawuran tersebut,” kata Kasi Humas.
Setelah berhasil membubarkan tawuran, petugas kemudian melakukan penyisiran di sekitar lokasi dan berhasil menemukan 7 orang pelajar dari SMKN 2 Sumbawa. Para pelajar tersebut kemudian digiring ke Mapolres Sumbawa untuk diberikan pembinaan dan selanjutnya diserahkan kepada pihak sekolah.
Kasi Humas Polres Sumbawa juga menghimbau kepada semua pihak terutama pihak sekolah agar dapat memantau dan mengawasi para muridnya. agar hal serupa tidak terjadi kembali dan dapat mengganggu ketertiban lingkungan.
Diketahui, Dalam video yang beredar via Whatsapp terkait tawuran tersebut terlihat sekelompok pelajar dari SMKN 2 datang ke SMKN 1 kemudian tepat di depan SMKN 1 para pelajar dari SMKN 2 menggeber kendaraannya dan berteriak memancing-mancing keributan. (Mandausing)