Home Berita Terobosan Baru Kades Bangsalsari Hadirkan Pamsimas , Mau Tahu Warganya Bilang Apa  

Terobosan Baru Kades Bangsalsari Hadirkan Pamsimas , Mau Tahu Warganya Bilang Apa  

0
SHARE

 

Jember,, Newsonline.id—- Bertempat di dusun kalisatan desa Bangsalsari di lakukannya uji fungsi Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat, atau dikenal dengan sebutan PAMSIMAS.

Pamsimas merupakan platform pembangunan air minum dan sanitasi perdesaan yang dilaksanakan dengan pendekatan berbasis masyarakat.

Sosialisasi pamsimas III bertujuan untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap air minum dan sanitasi yang berkelanjutan, di wilayah desa dan pinggiran kota.

Pamsimas III merupakan instrumen pelaksanaan untuk meningkatkan cakupan penduduk terhadap pelayanan air minum dan sanitasi layak air bersih untuk rakyat serta sanitasi total berbasis masyarakat.

Hadir dalam kegiatan uji fungsi tersebut Kasubid Pengembangan Air Minum ( PAM ) Kabupaten Jember Arief Rahman Nuya , Perwakilan dari Dinas Bappeda Kasubid Permukiman dan Prasarana Wilayah ( Praswil ) Kabupaten Jember Arief Dwiyantono , Kades Bangsalsari Ir H Nur Kholis , beberapa perangkat desa,Toga,Tomas, serta
Pendamping Pamsimas Provinsi Jawa Timur. 13/08/2021.

Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Kasubid Permukiman dan Prasarana Wilayah ( Praswil )Arief Dwiyantono mengatakan kami sangat mendukung terobosan baru yang di lakukan kepala desa bersama jajarannya dan tim di lapangan, untuk mencari solusi rawan air , atau sesuai dengan nama dusunnya yaitu Kalisatan “kaline asat – ( Jawa redd) karena kita ketahui bersama bahwa air merupakan kebutuhan utama dalam sehari hari,”kata Arief.

Sementara itu kepala desa ( Kades ) Bangsalsari H .Nur Kholis mengatakan , kami sebagai Pemerintah Desa merasa sangat bersyukur dengan suksesnya program ini , ” ini masih tahapan uji fungsi di beberapa titik keluarga pengguna manfaat ( KPM ) ini jarak 30m dari tandon air selanjutnya kita ke titik terakhir sekitar 350 m dari tandon air mas ,” Nur Kholis mencontohkan .

Ia menambahkan Target pengguna Pamsimas ini 178 KK atau setara dengan 1000 jiwa ,namun masih ada dua dusun lagi yang masih rawan air maka dari itu saya sebagai kepala desa perlu melakukan pengembangan lagi, insyaallah di tahun 2022 kami dapat Program air bersih lagi ,” Urai Nur Kholis yang baru saja di kukuhkan sebagai ketua AKD oleh Bupati Jember Hendy Siswanto .

Lebih jauh Nur Kholis menjelaskan, air yang kita tampung di tandon ini hasil dari pengumpulan tiga mata air yang ada di bantaran sana mas , menunjuk ke arah sawah Nur Kholis , dan jarak dari tandon ke mata air itu sekitar 350 M , di sana ada tiga mata air kemudian kita buatkan penampungan lalu kita tarik pompa ke tandon, kemudian dari tandon kita salurkan ke masyarakat ,” jelas Nur Kholis .

Sambung Nur Kholis , untuk peresmian nanti kami akan menghadirkan Bupati Jember Hendy Siswanto , karena ini sebagai bentuk turut serta membangun desa, dan melayani masyarakat.,” tuturnya.

Sementara itu Nurma salah satu Tim Pamsimas Provinsi Jatim yang mewakili kabupaten Jember , mengatakan bahwa, target KPM Pamsimas ini 198 atau setara 1000 jiwa , akan tetapi jika debit air masih mampu untuk pengembangan penggunanya ya kita wajib layani , karena ini Program untuk masyarakat ,”ucap Nurma .

Salah satu KPM Pamsimas sebut saja namanya Sanitri warga setempat mengatakan, rasa terima kasihnya , karena sebelumnya ia menggunakan air bersih dari sumur tetangga yang kualitasnya airnya kurang bagus,” ia saya sebelumnya menggunakan air sumur ,baik untuk konsumsi maupun mandi , dengan kedalaman kurang lebih 40 M ,” ucap Sanitri warga Kalisatan .

Ia menambahkan bahwa, sumur itu jika musim kemarau terkadanng tidak airnya sehingga saya dan warga sekitar ambil air di kejauhan 1000 M ,tepatnya di jalan raya ,”imbuhnya .

Lebih jauh Sanitri mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Kepala desa ,” kaso’on pak kades mogeh-mogeh dekbudih sobung kendala aeng nikah masyarakat ampon seneng – reddd ( Madura) terima kasih pak kades , semoga tidak ada Kendala air ini lancar , Masyarakat sangat senang sekali .

Berbeda dengan Sanijo KPM Pamsimas kejauhan 350M dari tandon air mengatakan, Sebelumnya tak terpikirkan jika saya dan masyarakat kalisatan lainnya akan mempunyai air bersih , jika sebelumnya saya mengambil air bor di kejauhan kurang lebih 1000 M dengan adanya program ini saya sudah tidak lagi ambil air terlalu jauh , cukup buka kran di dapur air sudah ngalir , sekali lagi terima kasih pak kades, dan yang telah mensukseskan program air bersih bagi kami masyarakat dusun Kalisatan,”ungkapnya Sanijo. (Lilik)

SHARE
Previous articleBupati: AKD Merupakan Ujung Tombak Kesuksesan
Next articleDispendukcapil  Jember Beri Layanan Pencatatan Akta Perkawinan Secara Virtual 
Avatar
Kami adalah Jurnalis Jaringan NewsOnline, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa. Email: totoksumianta45@gmail.com WA: 0852-5883-1029

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here