Home Fashion SAJ Gelar Aksi “Seribu Kebaikan Untuk Jember”

SAJ Gelar Aksi “Seribu Kebaikan Untuk Jember”

0
SHARE

Jember, Newsonline.id —- Puluhan peserta dari berbagai komunitas di Jember yang tergabung dalam SAJ (Solidaritas Admin Jember), menggelar aksi bagi takjil dan masker di sekitar pertigaan lampu merah Gumukmas Jember, Minggu sore (02/05/2021)

Sebanyak 1000 takjil berupa minuman dingin seperti dawet, teh, roti, dan jajanan tradisional dibagikan. Selain itu, sebanyak 400 masker dari Polres Jember juga dibagikan kepada para pengguna jalan yang melintas di pertigaan Gumukmas.

Menurut Ketua SAJ Masdar Samudra, dalam aksi yang mengusung tema “Seribu Kebaikan untuk Jember Tercinta” diikuti oleh komunitas yang ada di Jember seperti BG, BB, JAJ, KAK, LSK, SWAKA, IWM, dan lain-lain.

“Terima kasih kepada semua teman-teman yang terlibat dalam aksi hari ini, dan juga terima kasih kepada Polres Jember yang memberikan 500 masker untuk dibagikan sebagai upaya menghambat penyebaran covid-19.” Ujar Masdar.

Usai acara, peserta berkumpul di basecamp komunitas BG yaitu Kedai J82 untuk bersantai dan menikmati santapan buka puasa yang disediakan.

“Kegiatan sosial seperti ini sudah menjadi agenda rutin dari SAJ untuk berbagi, bukan hanya di bulan ramadhan. Selain itu, masing-masing komunitas mempunyai agenda kegiatan sosial di wilayahnya. Semoga aksi sosial ini dapat terus dilakukan dengan slogan ‘Seribu Kebaikan untuk Jember Tercinta’.” Kata Ketua BG, M. Abdul Subur kepada media. (to2/her)

SHARE
Previous articleAntisipasi Zona Merah, Bupati Hendy Serukan Larangan Mudik dan Jaga Prokes
Next articleSafari Ramadhan Masjid Ke Masjid, Ini Himbauan Kades Di Jember Ini
Avatar
Kami adalah Jurnalis Jaringan NewsOnline, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa. Email: totoksumianta45@gmail.com WA: 0852-5883-1029

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here