Home Berita Mirfano Sebut Kunci Keberhasilan PPKM Konsep Hulu

Mirfano Sebut Kunci Keberhasilan PPKM Konsep Hulu

0
SHARE

Jember, Newsonline.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Jember, Ir Mirfano menilai bahwa kecepatan informasi dari RT maupun RW adalah kunci keberhasilan dalam penanganan Covid-19. Oleh karenanya Satgas Covid-19 memandang perlu memantau, khususnya pada sepekan ini, pelaksanaan PPKM Mikro Berbasis RT RW yang disebut oleh Bupati Hendy sebagai PPKM Mikro Konsep Hulu yakni petugas mendatangi pasien di rumah isoman.

Dalam kunjungan ke Perumahan Baratan Permai pada Sabtu, (7/8/2021) Sekdakab Jember, Ir Mirfano didampingi Plt Kadinkes dr Wiwik Supartiwi Camat Patrang M Rofiq, Kapolsek AKP Heri Supadmo, Kabagops Polres Jember dan Lurah Wahyu Budi Puspito dan jajaran.

Mirfano katakan, “RT RW harus bisa segera memberikan early warning pada Satgas Covid-19 terkait warganya yang terpapar.”

Informasi tersebut sangat penting untuk ditindaklanjuti oleh petugas. “Jadi kecepatan dari informasi dari RT RW ini menjadi kunci menyelesaikan problem covid,” tanda Mirfano.

Kegiatan PPMK Mikro Berbasis RT RW ditandai dengan masifnya tracing terhadap kontak erat dengan pasien Covid-19. Semakin besar jangkauannya semakin bagus.

Sementara itu Plt Kadinkes, dr Wiwik Supartiwi, menjelaskan lebih rinci bahwa penekanan saat ini ada di 3 T yaitu Tracing, Testing dan Treatment.

Wiwik uraikan, “Kami punya kewajiban memantau hasil tracing yang akan diikuti dengan testing.”

Ia melanjutkan, dengan testing tersebut akan diketahui seberapa besar orang yang kontak erat dan terpapar Covid-19 sehingga mempercepat treatment atau pengobatan(Lilik)

SHARE
Previous articleSekda Jember Pantau Kebutuhan Isoman Warga Baratan.
Next articleSekda mirfano : Kami punya niat utama jember masuk level 2 PPKM Mikro
Avatar
Kami adalah Jurnalis Jaringan NewsOnline, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa. Email: totoksumianta45@gmail.com WA: 0852-5883-1029

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here