Home Utama Bertanding, Rudi Mbojo dan Abdul Rafiq Menang

Bertanding, Rudi Mbojo dan Abdul Rafiq Menang

0
SHARE

Selasa (21/09) malam, di Arena Bulu Tangkis Stadion Pragas digelar eksebisi antara Rudi Mbojo – sapaan akrab H.Muhammad Syafruddin, ST.MM., (Anggota Komisi IV sekaligus Anggota Fraksi PAN DPR RI), dengan Abdul Rafiq, SH., (Ketua DPRD Sumbawa sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan). Meski dalam eksebisi kedua politisi itu berama pasangan duet saling berhadapan, menang dan kalah bukanlah dari skor hasil akhir pertandingan. Namun silaturrahim, persahabatan, sportifitas, adalah makna yang tersirat didalam pertandingan itu. Dan mereka memenangkannya.

***

Ba`da Isya, atau sekitar pukul 20.00 wita, arena bulu tangkis stadion pragas mulai didatangi. Di dalam arena diantara penonton sekitar arena, Rudi Mbojo, Abdul Rafiq, bersama anggota DPRD Sumbawa lain seperti Syamsul Fiqri (Wakil Ketua II DPRD Sumbawa, Sekaligus Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sumbawa, dan Ketua Koni Sumbawa), Achmad Fachri (Anggota Komisi I DPRD Sumbawa sekaligus Ketua DPC PAN Kabupaten Sumbawa). Kemudian Berlian Rayes (Ketua Komisi II DPRD Sumbawa dari Partai Golkar), Ahmadul Kosasi (Anggota Komisi IV DPRD Sumbawa dari Partai Golkar), pengurus KONI serta PBSI Kabupaten Sumbawa dan KSB. Merekalah yang akan mengisi eksebisi malam itu.

Usai menyampaikan sepatah-kata, politisi Senayan dan Sumbawa itu bersama pasangan menempati lapangan B, sebagai partai pertama dan utama. Meski di arena terdapat 3 lapangan lainnya, namun kosong. Pertandingan hanya di lapangan B, antara pasangan Rudi Mbojo dan pasangan Abdul Rafiq.

Eksebisi dimulai. Masing-masing pasangan mengeluarkan kemampuan terbaik. Teknik pukulan, smahs, tipuan, antisipasi serangan, kombinasi gerakan di dalam lapangan, tersaji. Menjadikan selama pertandingan pergulir tontonan manarik, yang diiringi sorak-sorai dan applause dari penonton.

Eksebisi yang menggunakan system tree winning set itu, berlangsung dalam dua set. Dan pemenang skornya, it dosen`t matters anymore. Dalam pertandingan itu, pasangan Rudi Mbojo dan Pasangan Abdul Rafiq, memenangkan penonton dan semangat pertandingan.

Kemudian, dilanjutkan dengan eksebisi-eksebisi yang mengisi lapangan B, Lapangan C dan Lapangan D. Dan pertandingan-pertandingan itu tak kalah seru dari pertandingan sebelumnya.

Setelah menghela nafas, dan mengembalikan energy yang terkuras, Rudi Mbojo dan Abdul Rafiq kembali mengangkat raket memasuki arena. Pertandingan kembali dilakukan, meski dalam tempo yang agak menurun.

Tak terasa jam menunjukkan pukul 23.00 wita. Setelah bercengkrama usai pertandingan kedua, Rudi Mbojo bersama tim berpamitan dengan se-isi stadion. Dan sesekali sesi foto bersama antara Rudi Mbojo dan Abdul Rafiq bersama “fans”. Dan eksebisi berakhir. (Mandausing)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here