Home Berita Tim Takraw Putri SMAN 3 Sumbawa Besar akan Wakili Kabupaten Sumbawa di...

Tim Takraw Putri SMAN 3 Sumbawa Besar akan Wakili Kabupaten Sumbawa di Provinsi

0
SHARE

Sumbawa Besar, newsonline.id – Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar SMA/SMK/SLB Tingkat Kabupaten Sumbawa 2021 telah melahirkan jawara tim sepak takraw yang akan mewakili kabupaten Sumbawa di ajang Piala Provinsi mendatang. Dari turnamen tersebut, Tim Takraw Putri SMAN 3 Sumbawa Besar sebagai juara pertama, dan berhak Wakili Kabupaten Sumbawa di Provinsi.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan kabupaten Sumbawa Nasrullah Darwis, SPd, MPd., Selasa (02/11) mengatakan, Tema Besar kejuaraan sepak takraw sebagai wadah penghimpun generasi dan memburu prestasi untuk NTB Gemilang. “Kemarin telah diserahkan Piala dan Penghargaan kepada Tim I dan Tim 2 Sepak Takraw Putri yang telah meraih Juara 1 dan Juara 2 Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar SMA/SMK/SLB Tingkat Kabupaten Sumbawa” jelasnya

Pertandingan telah diselenggarakan pada tanggal 27 Oktober hingga 1 November 2021 bertempat di GOR Mampis Rungan Sumbawa Besar. “Tim Putri SMAN 3 Sumbawa Besar akan mewakili Tim Kabupaten Sumbawa di Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar SMA/SMK/SLB Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat. Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada para Pembina Tim Sepak Takraw SMANIGA,”cap Nasrul.

Sedangkan Kejuaraan tingkat Provinsi NTB akan digelar pada minggu ke 3 November 2021 di Mataram. Peserta terdiri dari pemenang Putra dan putri dari setiap Kabupaten dan Kota.

Sebelumnya Kepala SMAN 3 Sumbawa Besar, Aminu Irfanda Supanda, S.Pd. M.Pd. pada penyerahan piagam dan piala berharap, dengan berhasilnya SMAN 3 Sumbawa Besar mewakili Tim Takraw Putri Kabupaten Sumbawa, agar terus berlatih untuk mempersiapkan diri agar bisa menghasilkan prestasi terbaik pada Kejuaraan di tingkat Provinsi NTB. “Kami dari pihak Sekolah SMAN 3 Sumbawa Besar sangat mendukung Tim sepak Takraw sekolah dan sangat mengapresiasi Kejuaraan Sepak Takraw sebagai wadah dalam menghimpun Generasi muda berbakat dan memburu Prestasi untuk NTB Gemilang,” ucapnya.

Adapun Tim Putri SMAN 3 Sumbawa Besar adalah Insan Wahyuni, Nori Almi Ramdayani, Sucitra Amalia Hartama dan Nafizah Putri Afwanti. Sedangkan Tim Putra diwakili oleh SMAN 1 UTAN yakni Pandu Wiranata (XII IPA 1), M Solahuddin Ayubi (XII IPS 2), Ahlul Wiroi ( XI IPS 2) dan Amrillah (XII IPA 2). (Ruf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here