Home Berita Petingati HPSN, MI Miftahul Ulum Kota Batu Lakukan Pungut Sampah

Petingati HPSN, MI Miftahul Ulum Kota Batu Lakukan Pungut Sampah

0
SHARE

Batu,newsonline.id —- Dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup, MI Mifathul Ulum Kota Batu, melaksanakan pungut sampah dan kerja bakti yang oleh semua warga sekolah, pada minggu (6/3/2022).

Kegiatan ini dilakukan untuk  memelihara  lingkungan sekolah, serta sebagai bentuk pembelajaran akan kepedulian lingkungan kepada siswa yang turut serta dalam giat ini, ungkap ibu riski, selaku panitia dalam kegiatan ini.

” Kegiatan ini dimulai jam 08.00 s.d. 11.00 WIB, yang di ikuti oleh guru serta siswa , tentunya dengan protokol kesehatan yang ketat,” imbuhnya.

Adapun fokus kegiatan ini adalah membersihkan lingkungan sekolah dan menata taman, guna menciptakan lingkungan bersih dan juga nyaman untuk belajar, terangnya.

Sementara itu, Suparsi S.Pd, Kepala Sekolah MI Miftahul Ulum mengungkapkan dalam gelaran Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN ) adalah suatu kewajiban bagi ‘Sekolah Adiwiyata’, seperti MI Miftahul Ulum.

Menurutnya sekolah adiwiyata merupakan sekolah yang peduli dan berbudaya lingkungan, sehingga kegiatan ini sebagai bentuk upaya mengedukasi bagi kita semua akan pentingnya menjaga lingkungan.

” karenya dengan adanya kegiatan ini selain dalam rangka memperingati HPSN, kita ingin memberikan pemahaman bahwa dalam menjaga kebersihan lingkungan terdapat tiga prinsip utama, yaitu edukatif, partisipatif, dan berkelanjutan,”pungkasnya (man)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here