Home Uncategorized Ini Alasan Jember Terpilih Jadi Tuan Rumah Hari Relawan PMI...

Ini Alasan Jember Terpilih Jadi Tuan Rumah Hari Relawan PMI 2019

0
SHARE

Jember, Newsonline.id — Upacara Peringatan hari relawan PMI 2019 se-Jawa Timur yang di pusatkan di Kabupaten Jember tidak hanya dihadiri oleh jajaran Firkopimda Kabupaten Jember, para pengurus PMI pusat pun hadir di acara ini.

Serangkaian kegiatan telah digelar PMI. Sebelum acara puncak yang digelar pada Sabtu Pagi 07 Desember 2019.

HM. Muas, Ketua bidang Sukarelawan Pusat yang hadir dalam upacara tersebut saat ditanya, apa yang mendasari PMI memilih Kabupaten Jember menjadi tuan rumah acara peringatan hari relawan PMI 2019 se-Jawa Timur.

Dengan santa, Muas menjawab, dalam suasana koliktifitas kerja, palang merah selalu akan berbuat untuk membagi setiap wilayah menjadi tuan rumah kegiatan palang merah.

Pertama untuk dikenal secara baik oleh masyarakat, yang ke dua kita uji bagaimana hubungan pemerintah daerah dengan palang merah, dan yang ke tiga gema kemanusian ini sesuai dengan undang-undang wajib hukumnya bagi semua kemitraan bangsa ini melakukan sosialisasi kepalang merahan.

Masih kata Muas, dari perjalanan 285 kabupaten/kota yang dilalui pada saat berada di Palang Merah Indonesia, terbukti Kabupaten Jember ini luar biasa. “Bagi saya, ini bukan karena berada di depan dr. Faida yang kebetulan menjabat sebagai bupati. Ada kenyataan yang menarik, beliau (Faida) memberikan perhatian setiap saat, sebelum kejadian sudah memberikan perhatian. Apakah PMI memberikan perhatian kepada peristiwa kekeringan, peristiwa kebanjiran dan lain sebagainya.

“Dari dialok yang kita lakukan, kita tanyakan bagaimana Ibu menghendle fasilitas dan lain sebagainya, sehingga kita akan memberikan hibah sesuai dengan Permendagri No.33 tentang hibah, itu sesuatu yang sangat positif,” pungkasnya.

Sementara Bupati Jember dr. Hj Faida MMR, sangat mengapresiasi terlaksananya peringatan hari relawan tingkat Jawa Timur yang diselengarakan di Kabupaten Jember.

“Hari ini kita berikan apresiasi kepada sukarelawan – sukarelawan kita. Karena PMI besar bukan karena gedung-gedungnya atau karena asetnya, tapi PMI besar karena relawan,” tegas Bupati. (Lilik)

SHARE
Previous articleBaru Direhab, Atap Gedung SDN 02 Keting Roboh
Next articleBerkat Kerjasama UNEJ dengan PWI Jatim, Wartawan Dapat Tempuh S2 di UNEJ
Avatar
Kami adalah Jurnalis Jaringan NewsOnline, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa. Email: totoksumianta45@gmail.com WA: 0852-5883-1029

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here