Home Berita Apresiasi Wajib Pajak, Satlantas Polres Batu Bagikan Doorprize

Apresiasi Wajib Pajak, Satlantas Polres Batu Bagikan Doorprize

0
SHARE

Batu,newsonline.id – Memasuki hari terakhir pemutihan Pajak di KB Samsat Kota Batu, Satlantas Polres Batu bagi-bagi Doorprize kepada Para Wajib Pajak. Kamis,(09/12/2021)
Dalam sosialisasi tertib berlalulintas dan penerapan Protokol kesehatan, Satlantas Polres Batu memberikan berbagai Doorprize sebagai bentuk apresiasi terhadap para wajib pajak.
Ini dilakukan untuk mengajak warga masyarakat agar tertib berlalulintas, disiplin menerapkan Protokol kesehatan dan taat membayar pajak.
Dalam kesempatan ini, Kasat lantas Polres Batu, AKP Indah Citra Fitriani mengungkapkan bahwa kegiatan bagi-bagi Doorprize ini untuk mengajak masyarakat agar taat membayar pajak yang pada akhirnya hasil dari pajak tersebut akan kembali dirasakan manfaatnya oleh masyarakat itu sendiri.
“Kami Sosialisasikan masalah protokol kesehatan dan disiplin berlalulintas, kami juga membagikan beberapa Doorprize kepada wajib pajak yang sudah datang ke KB Samsat Kota Batu”, jelasnya
“Kami himbau kepada masyarakat khususnya kepada pengendara dan pengguna jalan untuk selalu mematuhi tertib berlalulintas dan disiplin protokol kesehatan, dan kami ucapkan terima kasih atas partisipasi warga masyarakat yang telah membayar pajak di KB Samsat Kota Batu” ujarnya.
Menjelang peringatan Nataru (Natal dan Tahun Baru), Satlantas Polres Batu akan terus menerus mensosialisasikan akan pentingnya berdisiplin menerapkan Protokol Kesehatan dan berdisiplin pula dalam berlalulintas, pungkasnya (andy/lau)

SHARE
Previous articlePangdivif 2 Kostrad Bagikan Paket Sembako Kepada Korban Erupsi Gunung Semeru
Next articleDiduga Tak Kantongi Ijin Pembangunan Tower PT. Solusi Tunas TBK Disomasi LSM-GI
Avatar
Kami adalah Jurnalis Jaringan NewsOnline, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa. Email: totoksumianta45@gmail.com WA: 0852-5883-1029

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here