Bupati Jember Hadiri Vaksinasi Yang Di Gelar Pramuka, Di Padepokan Arum Sabi
Jember, Newsonline.id —– Bupati Jember Hendy Siswanto datang bersama rombongan untuk menghadiri kegiatan vaksinasi sekaligus memperingati hari Pramuka yang ke 60 di desa Tanggul Kulon Kecamatan Tanggul 18/08/2021.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kwarda Jawa timur H Arum Sabil dan jajarannya, Kwarcab Jember K H Muqit Arief , perwakilan Kapolres Jember dan jajarannya, Dandim 0824 Jember letkol INF La Ode Nurdin dan jajarannya, Ketua Pengadilan Negeri Jember.
Kamabicab Jember Hendy Siswanto mengatakan ,akan maksimalkan 120 Ribu Pramuka Jember, untuk gerakan sosialisasi Covid19,”kata Hendy saat Peringatan Pramuka ke 60 Kwartir cabang Jember di Balai Dusun Desa Tanggul Kulon Kecamatan Tanggul. 18/07/2021.
Ia mengungkapkan , “Kami sangat berbahagia karena keikutsertaan masyarakat dalam organisasi Pramuka yang terlibat langsung di wilayah kabupaten Jember ada 120.000, akan kita maksimalkan untuk membantu mensosialisasikan tentang bahaya covid-19,” tutur Hendy kepada sejumlah awak media.
Sementara itu, Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jawa timur, H.M Arum Sabil mengatakan, di tahun 2021 ini, Pramuka sudah genap berusia 60 tahun, 60 tahun itu usia yang tidak muda dan tentunya sudah banyak melaksanakan amal bakti dan kegiatan lainnya untuk masyarakat Indonesia.
“Dalam usianya yang ke 60 ini salah satu kegiatannya Pramuka Kwartir Jatim di bawah naungan Kwartir Cabang Jawa Timur bersinergi dengan kwartir cabang di seluruh kabupaten kota yang ada di Jatim yaitu salah satunya melakukan kegiatan vaksinasi terhadap masyarakat Jatim,” tutur Arum Sabil dalam sambutannya saat membuka kegiatan vaksinasi bagi seluruh Pramuka dan masyarakat desa,”ungkap Arum .
Lebih jauh Arum Sabil menjelaskan , Jawa Timur mendapatkan 60.000 vaksin untuk di salurkan kepada masyarakat se Jatim , namun untuk Kabupaten jember mendapatkan kuota 2000 dan di tambah dari pemkab sebanyak 1000 jadi jumlah total 3000 vaksin yang akan di alokasikan kepada masyarakat Jember ,” ungkapnya .
Arum Sabil terharu karena sejarah Bupati turun ke daerah di dampingi Ketua Pengadilan Negeri .
“Ini sejarah sekali ada Bupati turun ke daerah didampingi ketua Pengadilan Negeri berarti bupatinya hebat ,”kata Arum Sabil sembari di iringi tepuk tangan warga yang hadir dalam kegiatan itu. ( lilik)